Wakil Bupati Sekadau Apresiasi IGI Sekadau dalam Acara Penutupan HGN 2022 dan HUT ke-2 IGI Sekadau

Pengurus Ikatan Guru Indonesia (IGI) Kab. Sekadau melaksanakan Penutupan Rangkaian Acara Hari Guru Nasional (HGN) 2022 dan HUT ke-2 IGI Sekadau pada Jumat, 9 Desember 2022. Acara ini dilaksanakan di Aula Serbaguna Kantor Bupati Sekadau. Kegiatan ini merupakan puncak dari acara Gebyar Hari Guru Nasional (HGN) 2022 dan HUT ke-2 IGI Sekadau yang telah dilaksanakan sejak bulan Oktober hingga November 2022.


Adapun rangkaian acara HGN 2022 dan HUT ke-2 IGI Sekadau yang telah diselenggarakan adalah Webinar IGI Sekadau Series, Bimbingan Teknis untuk Guru ASN, Lomba Menyanyi tingkat SD/MI, Lomba Poster tingkat SMP/MTs, Lomba Baca Puisi tingkat SMA/SMK/MA, Seminar Pendidikan, dan Training Leadership untuk Pengurus OSIS. Seminar Pendidikan dan Training Leadership dapat terlaksana berkat kolaborasi dengan SMPN 2 Sekadau Hulu.


Dalam sambutannya, Fuad Setiadi, S.Pd.Gr. selaku Ketua IGI Sekadau mengucapkan terima kasih atas partisipasi dari semua pihak yang telah menyukseskan acara yang telah IGI Sekadau laksanakan. Walaupun baru berusia dua tahun, IGI Sekadau bertekad untuk berperan aktif dalam peningkatan mutu dan kompetensi guru di Indonesia serta aktif berkolaborasi dengan semua pihak. IGI Sekadau berkomitmen untuk bersinergi dan berkolaborasi dengan semua pihak, khususnya Pemerintah Daerah, Dinas Pendidikan, dan organisasi profesi guru lain. Hal ini dilakukan agar dapat bersama mewujudkan pendidikan di Kab. Sekadau yang lebih baik.


Bapak Subandrio, S.H., M.H. selaku Wakil Bupati Sekadau dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada IGI Sekadau yang telah berkontribusi bagi pendidikan di Bumi Lawang Kuari. Wakil Bupati berharap IGI Sekadau dapat terus berinovasi dalam agenda-agendanya agar lebih baik ke depannya. Beliau juga berharap IGI Sekadau juga berperan dalam peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kab. Sekadau, khususnya bidang pendidikan. Pemerintah Daerah Kab. Sekadau siap bergandengan tangan bersama IGI Sekadau untuk memajukan pendidikan dan sumber daya manusia di Kab. Sekadau. Di akhir sambutan, beliau menutup secara resmi rangkaian acara Gebyar Hari Guru Nasional (HGN) 2022 dan HUT ke-2 IGI Sekadau.


Kepala Dinas Pendidikan Kab. Sekadau, Bapak Fran Dawal, S.E. juga menyampaikan apresiasi kepada IGI Sekadau. Beliau berharap IGI Sekadau dapat lebih banyak berkontribusi dalam dunia pendidikan. Selain itu, beliau menyampaikan pesan kepada IGI Sekadau untuk berkolaborasi dengan semua pihak agar mampu menjawab tantangan di bidang pendidikan.


Dalam kesempatan ini juga IGI Sekadau menyerahkan hadiah kepada peserta didik pemenang lomba siswa se-Kabupaten Sekadau. Hal ini dilakukan sebagai bentuk apresiasi dan motivasi agar peserta didik semakin semangat dalam mengembangkan minat dan bakatnya.


Hadir pula dalam acara ini Pembina IGI Sekadau, Pejabat Kantor Kemenag Kab. Sekadau, Pimpinan Bank Kalbar Cabang Sekadau, Ketua KGBN Kab. Sekadau, dan Ketua Persatuan PPPK Kab. Sekadau.

Posting Komentar untuk "Wakil Bupati Sekadau Apresiasi IGI Sekadau dalam Acara Penutupan HGN 2022 dan HUT ke-2 IGI Sekadau"